Sabtu, 22 Agustus 2015

Asal Usul Nama AL KHOI'S PLUS

Pada hari pertama kami mahasiswa kkn IAI Al khoziny tanggal 30 Juli 2015 di Desa Ploso Kec Krembung. Kami semua rapat program kerja dan mempunyai ide untuk memberikan kontribusi yang baik pada 5 aspek bidang: Keagamaan, Pendidikan, Perekonomian, Kesehatan,dan seni Budaya yang bertujuan untuk bisa sedikit banyak membantu Desa Ploso lebih sukses di semua bidang.
Kami memahami dengan waktu yang sangat singkat hanya 30 hari kita melakukan Kuliah Kerja Nyata di Desa Ploso kita tidak akan mungkin bisa maksimal dalam kemajuan semua aspek Desa Ploso
Akhirnya dengan kesepakatan bersama kami memberikan selogan di setiap kegiatan KKN kita di Ploso adalah : AL KHOI'S PLUS yang mempunyai arti "AL KHOZINY SINERGI PLOSO UNTUK SUKSES" dengan harapan besar semua kegiatan KKN dan Kegiatan di masyakat desa ploso bisa sukses dengan menjalin kerja sama antar Pihak Akedemik IAI Al Khoziny dengan seluruh Pemerintah Desa dan Masyarakat Desa Ploso. wassalam

posted from Bloggeroid

Selasa, 18 Agustus 2015

Teman Teman ku KKN

Dari 20 mahasiswa iai al khoziny yang ikut KKN ada 10 putra dan sepuluh putri. Nama- namanya :

1. Dadang syaifuddin (kordes)
2. Solechuddin
3. M Nasruddin
4. M Chasan qodari
5. Muttakin
6. Muchammad Nur Suudi
7. Fredianto
8. Abdul Basit
9. Faruk
10.  Muhammad  Wahib

11.  Nanik Fat Zahro
12.  Istirokhah
13. Dewi Rohilah
14. Nurmaidah
15. yanti masruroh
16. Musyayadah
17. Lailatul Akhadiyah













POSYANDU LANSIA



Pada Hari ke 20 KKN, hari Selasa tanggal 18 Agustus 2015 pagi jam 7.30 di balai desa ploso akan diadakan kegiatan posyandu lansia yang didalamnya terdapat kegiataan pendataan jumlah lansia di masing masing dusun dan cek kesehatan masing-masing lansia di desa.

kami sejak pagi sudah berpartisipasi didalamnya mulai dari persiapan  tempat dulu, meja, dan konsumsi untuk lansia Susu Kedelai Hangat.
jumlah lansia di desa ploso berjumlah  sekitar 100 orang, tapi kali ini dari yang hadir ikut sekitar 70 Lansia yang di dominasi oleh lansia  Putri atau  Mbah Putri yang Mbah Kakung cuma 3 orang.
Petugas yang terlibat dalam kegiatan ini antara lain, tak Lupa kami Mahasiswa IAI  Al khoziny, Bidan Desa Ploso, Kader-kader PKK.


pada ibu-ibu yang sudah tidak muda lagi umurnya datang 1 per satu dengan senyumnya yang indah tanpa gigi,  serta antusiasnya terhadap kesehatan pada usia lanjut. 

ketika para lansia datang, langsung menuju ke kami para mahasiswa untuk melakukan cek timbang berat badan dan tinggi badan, kami sempat kewalahan karena saking banyaknya para lansia di desa ploso ini.

selesai timbang badan, mereka antri untuk satu persatu di cek tekanan darahnya dan konsultasi kesehatan dengan bidan yang tugas. Kegiatan ini selesai sekitar pukul 11.00 Wib

KKN - PAR IAI AL KHOZINY BUDURAN SIDOARJO

HARI PERTAMA DI BASE CAMP DESA PLOSO KEC KREMBUNG

Tepatnya hari kamis 30 juli 2015, kami seluruh mahasiswa IAI Al khoziny jurusan Pendidikan Agama Islam, yang terdiri dari  mahasiswa Regular,  Pergunu, dan Ekstention akan melaksanakan salah satu Tri Dharma perguruan tinggi, yaitu  Kuliah Kerja Nyata dan Partisipatory Action Research di Desa Ploso Kecamatan Krembung yang bertujuan untuk mengabdikan diri terhadap masyarakat dalam berbagai bidang: Bidang Keagamaan, Bidang Pendidikan, Bidang Perekonomian,Bidang Seni Budaya, Bidang Kesehatan.


Setelah Pembukaan KKN di Kecamatan Krembung sudah berakhir sekitar pukul 09.00  kami seluruh rombongan mahasiswa meluncur ke balai desa ploso untuk pembukaan di balai desa dengan Pemerintah desa dan staf-stafnya. alhamdulillah setelah sampai di balai desa kita semua yang terdiri dari 10 mahasiswa dan 10 mahasiswi di sambut baik oleh Bapak Kepala Desa Ploso , Bapak Saiful Efendi,
Dan alhamdulillah selanjutnya kita langsung di antarkan ke tempat base camp untuk putra dan base camp putri yang cukup nyaman untuk KKN. tak lama kemudian kami di antarkan lagi ke tempat MCK ( Mandi Cuci Kakus ) yang kondisinya waktu kita datang Menurut kami sangat tidak layak pakai, dan Dapur yang sebenarnya bagus namun karena kurangnya perawatan mungkin di sebabkan perangkat di desa 99 % laki-laki jadi kurang bisa merawat dapur dengan baik.
karena masih Greengg Greng nya KKN, kami semua mahasiswa berpikir ,,,Waaah Kerjaan nihh bersih-bersih kamar mandi dan Dapur  buat Masak sehari-hari.
gak pakai lama, Pak Nasruddin beserta 9 Teman KKN langsung bersih-bersih, etttts Lupa diperkenalkan Kordes Kami Mr Dadang Saifuddin apa Safiuddin ya.. tidak sampai 2 jam sudah kinclong tuh kamar  mandi dan dapur.